Banyuwangi, Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuwangi, Selasa ( 2/7/2019) menggelar pertemuan koordinasi awal Pembentukan tim District Base Public Private Mix (D-PPM) di Kabupaten Banyuwangi bersama Koalisi Organisasi Profesi Indonesia (KOPI ) TBC.
Pertemuan koordinasi awal Pembentukan tim District Base Public Private Mix (D-PPM) ini langsung di buka oleh Ibu Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuwangi dr. Indah Sri Lestari, M.MRS didampingi oleh Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit dr. Andryani Hamzah,M.MRS.
Dalam sambutannya, ibu Sekretaris Dinas Kesehatan menyampaikan gambaran umum dinamika temuan TBC di Kabupaten Banyuwangi dan menyampaiakan harapannya semoga penyakit TBC ini bisa segera di atasi dengan kolaborasi bersama stakeholder, lintas profesi dan lintas sektor.
Kegiatan pertemuan koordinasi awal Pembentukan tim District Base Public Private Mix (D-PPM) ini dihadiri oleh Narasumber dari perwakilan Program TBC Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, Perwakilan Koalisi Organisasi Profesi Indonesia (KOPI) TBC Jawa Timur. Dalam kesempatan ini Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuwangi juga mengundang Ketua Ikatan Dokter Indonesia Kabupaten Banyuwangi dr. Yos Hermawan , dokter Spesialis Paru RSUD Blambangan dr. Riiek Parwita Sari,Sp.P, dokter Spesialis Anak RSUD Blambangan dr.Sri Redjeki Sp.A, dokter Spesialis Penyakit dalam dr.Indah Revianti, Sp.PD dan dokter Spesialis Paru RSUD Genteng dr. Dian Retnowati, Sp.P.
Menurut Pemegang program TBC Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuwangi Abdullah Zaini menyampaikan Pertemuan ini merupakan kegitan awal dalam pembentukan tim District Base Public Private Mix (D-PPM) dalam rangka strategi pengendalian TB dengan kolaborasi pemerintah dangan swasta yang akhirnya terbentuk sebuah Rencana Aksi Daerah Kabupaten Banyuwangi dalam menanggulangi dan pengendalian TBC di Kabupaten Banyuwangi.
Hasil pertemuan Pembentukan tim District Base Public Private Mix (D-PPM) ini adalah terbentuknya rancangan atau draf susunan kepengurusan District Base Public Private Mix (D-PPM) Kabupaten Banyuwangi serta kepengurusan Koalisi Organisasi Profesi Indonesia (KOPI ) TBC Kabupaten Banyuwangi. Pengesahan kepengurusan rencananya akan dilaksanakan pada selasa 23/7/2019 pekan mendatang dalam kegiatan workshop Pembentukan tim District Base Public Private Mix (D-PPM) Kabupaten Banywuangi serta Pembentukan kepengurusan Koalisi Organisasi Profesi Indonesia (KOPI ) TBC Kabupaten Banyuwangi.
Semoga masyrakat Banyuwangi bs segera bebas dari penyakit TBC